11 Dakwaan Terhadap Karadzic
Mulai kemarin mantan presiden Serbia Bosnia Radovan Karadzic formil menjalani sidang dan menjadi terdakwa Tribunal Yugoslavia. Dakwaan utama: genosida.
Penuntut Serge Brammertz dari Belgia membacakan 11 dakwaan terhadap Karadzic pada sidang pertama Tribunal Yugoslavia menyangkut perkaranya, Kamis (31/7/2008).
Dakwaan pertama, genosida (pembasmian etnik). Kedua, ikut terlibat genosida. Ketiga, pembantaian, sebuah kejahatan kemanusiaan. Keempat, pembunuhan sebagai kejahatan kemanusiaan. Kelima, Pembunuhan sebagai pelanggaran hukum dan konvensi perang.
Keenam, membunuh secara terencana, sebuah pelanggaran berat atas Konvensi Jenewa. Ketujuh, penindasan atas alasan politik, rasial, dan agama. Kedelapan, deportasi, sebuah kejahatan kemanusiaan.
Kesembilan, perbuatan-perbuatan tidak manusiawi lainnya. Kesepuluh, terorisasi rakyat secara ilegal. Kesebelas, menyandera.
Karadzic sendiri belum menyampaikan pleidoi apakah dirinya bersalah atau tidak. Dia memanfaatkan hak menunda pleidoi hingga 30 hari kemudian, sambil menunggu bukti-bukti baru yang memberatkan dari penuntut.(detik)