Kejutan Berlanjut! Iran Dirikan Stasiun Teve di Bolivia
Iran berencana untuk membuka sebuah stasiun televisi “For all of Latin America” yang akan berbasis di kaki bukit Andean, Bolivia.
Hal itu disampaikan langsung Presiden Evo Morales, Senin (18/02), di hadapan para petani koka yang kembali memilihnya sebagai presiden serikat petani koka di negara tersebut.
Stasiun itu akan menjadi milik, “Seluruh rakyat Bolivia, seluruh orang Amerika Latin, dan mereka yang mengakui perjuangan besar gerakan kaum tani,” kata Morales dalam pertemuan itu.
Jurubicara Kepresidenan, Alex Contreras, menyatakan bahwa Presiden Morales dan Presiden Mahmoud Ahmadinejad membicarakan gagasan tersebut dalam kunjungan Presiden Iran ke Bolivia, September tahun lalu. Stasiun televisi itu masih dalam tahap perencanaan.
Selama kunjungannya ke Bolivia, Ahmadinejad juga menjanjikan investasi senilai 1 milyar dolar AS untuk mengembangkan infrastruktur dan industri migas di Bolivia.
Stasiun yang direncanakan akan menjangkau seluruh kawasan Amerika Latin itu melengkapi kehadiran Telesur, stasiun televisi yang didukung Presiden Venezuela Hugo Chavez.
Sebagai pengkritik kebijakan AS, Chavez mengatakan bahwa Telesur adalah sebuah alternatif bagi apa yang disebutnya “media-media besar sahabat Washington”. (icc-jakarta)