Gubernur Illinois Rod Blagojevich hari Selasa ditangkap atas tuduhan korupsi. Gubernur berusia 51 tahun ini diperkirakan berusaha menjual kursi kosong di Senat Amerika Serikat yang sebelumnya diisi Presiden Terpilih Barack Obama.
Pihak Kejaksaan mengatakan, Blagojevich berusaha meraup keuntungan dari haknya untuk menominasikan diri sebagai pengganti Senator Obama.
Blagojevich juga dituduh, menahan bantuan dana bagi kelompok media Tribun yang sedang terpuruk. Selain itu, mendorong dipecatnya para redaktur yang kritis.
Diberitakan, Polisi Federal AS, FBI sudah tiga tahun melakukan investigasi terhadap pemerintahan di Illinois.
Gubernur Illinois itu terekam sedang mengatakan bahwa kursi senat sangat berharga dan “tidak akan didapat secara gratis.” Dia bahkan berucap akan menunjuk dirinya sendiri kalau tidak berhasil menjual kursi senat itu.
Berdasarkan undang-undang negara bagian, gubernur dapat menunjuk seseorang jika kursi senat kosong.
Jaksa federal Patrick Fitzgerald, mengatakan cakupan korupsi sang gubernur bisa membuat Abraham Lincoln “bangkit dari kubur”.
Kubu Demokrat maupun Republik segera meminta pengunduran diri Blagojevich untuk diganti oleh letnan gubernur.
Gubernur itu dan seorang pembantu seniornya ditangkap di rumah masing-masing di Chicago.
Obama yang ditanya wartawan terkait kasus itu mengatakan “saya tidak pernah kontak dengan gubernur atau kantornya, karena itu saya tidak tahu apa yang terjadi. Tapi seperti saya bilang, ini adalah saat yang menyedihkan untuk Illinois. Lebih dari itu saya kira tidak pantas jika saya berkomentar.”
Tuduhan federal juga menyebutkan Blagojevich diduga mengancam akan membatalkan pengarahan pemerintahan negara bagian Illinois kepada Tribune Company yang akan menjual lapangan Wrigley Field. Tujuan pembatalan itu agar dia dapat “memicu pemecatan terhadap dewan redaksi Chicago Tribune yang sangat kritis.”
Blagojevich juga berusaha mendapatkan bayaran “besar” bagi dirinya dari suatu yayasan nirlaba, jabatan direktur perusahaan bagi istrinya, janji politik uang saat kampanye, serta jabatan di kabinet maupun duta besar bagi yang mendukung senator pilihannya.
Gubernur Illionis sebelumnya, George Ryan, sudah dipenjarakan dalam kasus korupsi federal.