MANTAN MANUSIA

MANTAN MANUSIA

Direktur Utama Pertamina dan sejumlah orang yang terkait dengannya ditetapkan sebagai tersangka korupsi hampir 200 triliun. Entah sudah berapa maling uang negara di perusahaan BUMN ini yang ditangkap.

Manusia yang memfungsikan akal sehat memahami dan mematuhi norma dan hukum logika. Salah satu hukum logika adalah kepemilikan.

Kepemilikan adalah kategori aksidental yang terbentuk oleh relasi subjek manusia dengan sebuah benda berdasarkan kontrak formal atau informal pembelian dan sebagainya atau pengalihan melalui pemberian, pengambilan paksa atau semacamnya.

Atas dasar hukum dan kontrak kepemilikan tersebut, berlakulah hak atas pemilik seperti hak penggunaan, penjualan, pemberian dan sebagainya. Atas dasar itu pula berlakulah kewajiban (agama, negara, adat dan sebagainya) atas pemilik, seperti membayar pajak negara dan sebagainya. Bila telah mematuhi kewajiban agama, pemilik berhak meraih pahala. Bila telah mematuhi kewajiban negara, pemilik berhak mendapatkan reward berupa perlindungan hukum dan sebagainya.

Bila tidak melaksanakan kewajiban, pemilik secara sadar menerima konsekuensi hukum negara yang menjadi dasar kontrak.

Pengambilan barang milik orang lain tanpa izin pemilik adalah pencurian yang merupakan pelanggaran terhadap hukum agama dan negara.

Pencurian oleh seseorang atau sekomplotan orang terhadap barang yang dimiliki bersama oleh sebuah masyarakat yang dikelola oleh Pemerintah dalam sebuah negara disebut korupsi.

Sebagian orang yang terbukti melakukan pencurian uang negara merasa malu. Sebagian tidak merasa malu.

Malu adalah ekspresi penyesalan. Penyesalan. Adalah pengakuan atas perbuatan yang melanggar norma akal dan agama.

Sedangkan binatang, terutama yang buas karena tak dilengkapi dengan akal, tak memahami dan tak mematuhi hukum logis. Karena itu, tak merasa malu dan tak menyesal.

Koruptor bukan hanya maling tapi mantan manusia.

Read more