Skip to main content

Rezim-rezim Arab Tidak Mencerminkan Aspirasi Rakyatnya

By December 28, 2008No Comments

61789_akibat_serangan_israel_ke_jalur_gaza_thumb_300_225

Bukan rahasia lagi bahwa serangan atas Gaza menjadi kampanye para kandidat perdana menteri di Israel antara Zipni Livni dan Ehud Barak. Rakyat Israel akan memilih pemimpin yang paling keras terhadap Palestina.

Setelah memastikan bahwa serangan tersebut akan berlanjut, Ehud Barack, menteri perang Israel, mengatakan bahwa tidak lama lagi Israel akan menyerbu Gaza melalui darat.

Dalam rangkaian serangan udara yang berlangsung sejak kemarin, sebuah rumah sakit dan gudang obat-obatan juga menjadi sasaran. Ratusan korban luka mengalami kematian karena kekurangan obat dan hancurnya fasilitas operasi. Demikian dilaporkan oleh telivisi Aljazeera.

Dari demo-demo besar di seluruh negara Arab dan Islam, terlihat jelas bahwa rezim-rezim Arab tidak merepresentasi aspirasi dan pilihan rakayat-rakyatnya.